Rilpolitik.com, Jakarta – Sebuah video merekam sosok Ganjar Pranowo sedang makan mie ayam sendirian ramai menjadi perbincangan netizen. Video itu salah satunya diunggah oleh akun Twitter loyalis Prabowo Subianto, @Ndons_Back.
Dalam video berdurasi 20 detik itu, Bakal Calon Presiden (Bacapres) PDI Perjuangan itu disebut sedang makan mie ayam di daerah Sabang, Jakarta Pusat, tepatnya depan SDN Kebon Sirih, Jalan H. Agus Salim.
Tampak tak ada respon luar biasa dari warga melihat bakal calon orang nomor satu di Indonesia itu berada di sampingnya. Mereka seperti cuek dan tetap santai ngobrol dengan yang lain. Ganjar pun terlihat cuek dengan mereka.
“Makan mie ayam di jln sabang sendirian aja..
kok gak ada yg minta foto?” tulis akun Twitter @Ndons_Back.
Postingan ini langsung mendapat tanggapan dari netizen. Mayoritas dari mereka berkomentar dengan nada nyinyir.
“Jakarta beda sama di daerah. Jgn ngarep org jkt ngejar2 minta foto,” tulis @Chaves1305.
“Padahal nggak pake masker ya, apa mereka nggak tau kalau itu….yg lagi nyapres,” kata @samsubur.
“Ini org bolos kerja terusss,” tulis lainnya. (Abn)